APAKAH YESUS JURU SELAMAT?
JURU SELAMAT
Definisi JURU SELAMAT dalam KBBI: juru1/ju·ru/ n orang yang pandai dalam suatu pekerjaan yang memerlukan latihan, kecakapan dan kecermatan (keterampilan)
Kalau kita bicara juru selamat ,kita bisa paham artinya adalah orang-orang yang memiliki keterampilan untuk menyelamatkan.Apakah ALLAH JURU SELAMAT?? Maka kita tidak perlu menggunakan istilah-istilah yang tidak ada diajarkan oleh Rasulullah SAW.Kita punya banyak istilah untuk ALLAH SWT salah satu istilah nya adalah As Salam dalil nya: Nama “As-Salam” disebutkan dalam Al-Qur’an , yaitu dalam firman Allah Ta’ala:
ٱلۡمَلِكُ ٱلۡقُدُّوسُ ٱلسَّلَـٰمُ ٱلۡمُؤۡمِنُ “Dialah Allah yang tiada Tuhan selain Dia, Raja, Yang Mahasuci, Yang Maha Sempurna (As-Salam), Yang Mengaruniakan keamanan …” Qs Al -Hasyr:23 Ibnul ‘Arabi rahimahullah mengatakan bahwa as-salamah (السلامة) adalah (العافية) keselamatan.Makna nama “As-Salam” terkait dengan Allah Ta’ala mengacu pada dua makna utama: Pertama: Selamat dari segala cacat dan kekurangan. Kedua: Memberi keselamatan kepada hamba-Nya. 1.
Lagipula untuk apa kita menggunakan kata juru selamat,karna istilah ini digunakan oleh penyembah pagan yang diadopsi oleh orang kristen ini menurut literasi kristen sendiri yaitu:
JURUSELAMAT [browning]Digunakan untuk Allah dalam PL (Yes. 43:3, dll.). Sebagai yang melepaskan Israel dari *pembuangan, dan dalam PB untuk Yesus dalam arti serupa (Luk. 2:11). Digunakan untuk Yesus sebagai *Juruselamat dunia (Yoh. 4:42) dan sering digunakan dalam *Surat-surat Pastoral (mis. 1Tim. 1:1). Tetapi, pada umumnya jarang dalam PB. Gelar juruselamat biasa digunakan untuk dewa-dewa kafir dan juga untuk para penguasa yang melindungi rakyatnya (Luk. 22:25), seperti *Ptolomeus I dan kaisar-kaisar Roma. Dalam Surat-surat Pastoral keselamatan yang diberikan Yesus adalah keselamatan atau kelepasan dari dosa. Sebagai gelar Kristologis dalam tulisan-tulisan PB yang kemudian, mungkin dipengaruhi oleh penggunaan gelar tersebut dalam bahasa *Yunaniumum.((https://alkitab.sabda.org/dictionary.phpword=Juruselamat#:~:text=Gelar%20juruselamat%20biasa%20digunakan%20untuk%20dewadewa%20kafir%20dan,diberikan%20Yesus%20adalah%20keselamatan%20atau%20kelepasan%20dari%20dosa.))
Kalau ada umat kristen yang bertanya mana dalil Nabi Muhammad dikatakan “Juru Selamat”? maka tidak perlu kita memaksakan untuk menyamakan Nabi Muhammad dengan Yesus dalam perspektif kristen.
Pada dasar nya,semua nabi adalah juru selamat.Allah subhanahu wa ta’ala mengirim 124 nabi dan 313 Rasul ke seluruh penjuru bumi. Firman-Nya,
وَلِكُلِّ قَوۡمٍ هَادٍ “Dan bagi tiap-tiap kaum ada orang yang memberi petunjuk.” (QS. Ar Ra’d: 7)
Maksud ayat tersebut menurut Abdurrahman as-sa’di dalam tafsirnya, adalah seorang nabi yang mengajak kaumnya untuk beribadah kepada Rabb mereka dan tidak menyekutukannya dengan apa pun, sedangkan menurut Tim Markas Ta’dzim Al quran Madinah, seorang Nabi yang menyeru mereka kepada hidayah dan petunjuk. Alhasil para nabi dan rasul adalah juruselamat untuk kaumnya dalam waktu dan dalam ruang lingkup yang terbatas, kecuali nabi Muhammad sallallahu‘alaihiwasallam.((https://www.zawiyahjakarta.or.id/2020/12/26/semua-nabi-dan-rasul-adalah-juru-selamat-umat/))
Rasulullah memiliki gelar sebagai Rahmatan lil alamin وَمَا أَرْسَلْنَاكَ إِلَّا رَحْمَةً لِلْعَالَمِينَ Artinya, “Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam. ”(QS.AlAnbiya’:107). (( https://islam.nu.or.id/syariah/makna-rahmat-dalam-rahmatan-lil-alamin-QVV5U))
Rahmatan lil alamin menurut para ulama diantara nya adalah :
- Terkait hal ini, Pakar Tasawuf KH M. Luqman Hakim menjelaskan makna Rahmatan lil ‘Alamin. Menurutnya, pertama-tama Allah menyebutkan Rahmatan lil ‘Alamin adalah karakter Risalah yang maujud dalam kepribadian Sang Rasululllah SAW yang mempresentasikan RahmatAllahSWT. ((https://nu.or.id/nasional/makna-rahmatan-lil-alamin-dalam-pandangan-tasawuf-TF7R8))
- Ketika menafsirkan ayat yang mulia ini, al-Hâfizh Ibnu Katsir rahimahullah mengatakan, “Allâh Azza wa Jalla telah memberitahukan bahwa sesungguhnya Allâh telah menjadikan Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam sebagai rahmat untuk seluruh alam. Yakni Allâh telah mengutusnya untuk menjadi rahmat bagi mereka semuanya. Maka barangsiapa menerima rahmat ini dan mensyukuri nikmat ini, pasti dia akan berbahagia di dunia dan di akherat. Tetapi barangsiapa menolak rahmat ini dan menentangnya, pasti dia akan merugi di dunia dan di akherat.((https://almanhaj.or.id/35118-nabi-muhammad-di-utus-untuk-menjadi-rahmat-bagi-seluruh-alam.html))
- Al-Imam asy-Syanqithiy rahimahullah di tafsirnya Adhwâul Bayân (4/250-251) mengatakan ketika menafsirkan ayat yang mulia ini, “Allâh Azza wa Jalla telah menerangkan dalam ayat yang mulia ini, sesungguhnya Dia tidaklah mengutus Nabi yang mulia ini n kepada seluruh mahluk-Nya, melainkan sebagai rahmat bagi mereka. Karena beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam datang dengan membawa apa yang dapat membahagiakan mereka, dan apa yang bisa mereka pergunakan untuk meraih segala kebaikan dunia dan akherat, jika mereka mengikutinya. Tetapi orang yang menyalahi dan tidak mengikuti ,berarti dia telah menyianyiakan rahmat yang menjadi bagian nya ((https://almanhaj.or.id/35118-nabi-muhammad-di-utus-untuk-menjadi-rahmat-bagi-seluruh-alam.html))
Sekarang kita bahas apakah Yesus bisa dikatakan sebagai sebagai juru selamat? Maka pertanyaan nya:
- kapan yesus menyelamatkan ?
- siapa yang sudah dia selamatkan?
- dimana dia menyelamatkan?
Tiga pertanyaan diatas relevan kalau saya tanya karena makna menyelamatkan baik dunia dan akhirat tidak dipenuhi oleh yesus dalam perspektif bible.Yesus tidak pernah menyelamatkan manusia kalau menyembuhkan pernah,yesus tidak pernah menjadi pemimpin yang berhasil bahkan belum pernah jadi ketua RT sekalipun,yesus di dunia dan disurga tidak punya otoritas absolut hanya mengaku diberi kuasa tapi realitas nya didunia tak berkuasa demikian juga disurga dalil yesus tak berkuasa di surga :Matius 20:23 Yesus berkata kepada mereka: “Cawan-Ku n memang akan kamu minum, tetapi hal duduk di sebelah kanan-Ku atau di sebelah kiri-Ku, Aku tidak berhak memberikannya. Itu akan diberikan kepada orang-orang bagi siapa Bapa-Ku telah menyediakannya.”.
Di ayat tsb yesus mengaku tidak punya otoritas absolut di surga apalagi di dunia.Kalau ditanya kepada Umat islam tentang Nabi Muhammad SAW apakah bisa dijawab ? mari kita jawab
- Kapan Nabi Muhammad menyelamatkan ? sewaktu diangkat menjadi Rasul beliau menyelamatkan para sahabat dari kedzaliman dengan membawa mereka hijrah dan merebut kembali hak-hak nya dan juga menyelamatkan banyak kaum terdzalimi semisal memerdekakan budak.Bahkan Nabi berhasil menyelamatkan kaum nya dari kejahilan dan kedzaliman hingga saat ini jazirah arab mayoritas nya muslim dan menjadi negara kuat sejak di selamatkan oleh Nabi Muhammad SAW
- Siapa yang sudah diselamatkan?,Nabi menyelamatkan semua ummat nya baik yang sudah terjadi dan yang dijanjikan dengan syafaat nya karna Nabi menyampaikan kepastian surga untuk sahabat dan beberapa ummat nya.
- Dimana Nabi menyelamatkan? Di dunia karna berhasil menjadi Rasul dan di akhirat karna nanti akan mengeluarkan ummat nya dengan seizin Allah SWT
Maka ketika kita bandingkan Kedua Tokoh agama tersebut dalam pandangan teologi masing-masing pertanyaan penting nya adalah :Kalau Nabi Muhammad Memastikan sahabat nya ada yang pasti masuk surga dalil nya:
سنن الترمذي ٣٦٨٠: حَدَّثَنَا قُتَيْبَةُ حَدَّثَنَا عَبْدُ الْعَزِيزِ بْنُ مُحَمَّدٍ عَنْ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ حُمَيْدٍ عَنْ أَبِيهِ عَنْ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ عَوْفٍ قَالَ
قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَبُو بَكْرٍ فِي الْجَنَّةِ وَعُمَرُ فِي الْجَنَّةِ وَعُثْمَانُ فِي الْجَنَّةِ وَعَلِيٌّ فِي الْجَنَّةِ وَطَلْحَةُ فِي الْجَنَّةِ وَالزُّبَيْرُ فِي الْجَنَّةِ وَعَبْدُ الرَّحْمَنِ بْنُ عَوْفٍ فِي الْجَنَّةِ وَسَعْدٌ فِي الْجَنَّةِ وَسَعِيدٌ فِي الْجَنَّةِ وَأَبُو عُبَيْدَةَ بْنُ الْجَرَّاحِ فِي الْجَنَّةِ أَخْبَرَنَا أَبُو مُصْعَبٍ قِرَاءَةً عَنْ عَبْدِ الْعَزِيزِ بْنِ مُحَمَّدٍ عَنْ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ حُمَيْدٍ عَنْ أَبِيهِ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ نَحْوَهُ وَلَمْ يَذْكُرْ فِيهِ عَنْ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ عَوْفٍ قَالَ وَقَدْ رُوِيَ هَذَا الْحَدِيثُ عَنْ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ حُمَيْدٍ عَنْ أَبِيهِ عَنْ سَعِيدِ بْنِ زَيْدٍ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ نَحْوَ هَذَا وَهَذَا أَصَحُّ مِنْ الْحَدِيثِ الْأَوَّلِ
Sunan Tirmidzi 3680: Telah menceritakan kepada kami Qutaibah telah menceritakan kepada kami Abdul Aziz bin Muhammad dari Abdurrahman bin Humaid dari ayahnya dari Abdurrahman bin ‘Auf dia berkata: Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Abu Bakar masuk surga, Umar masuk surga, Utsman masuk surga, Ali masuk surga, Thalhah masuk surga, Zubeir masuk surga, Abdurrahman bin ‘Auf masuk surga, Sa’ad masuk surga, Sa’id masuk surga dan Abu Ubaidah bin Jarah masuk surga.” Telah mengabarkan kepada kami Abu Mush’ab dengan bacaan dari Abdul Aziz bin Muhammad dari Abdurrahman bin Humaid dari ayahnya dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam seperti di atas, namun dia tidak menyebutkan di dalamnya dari Abdurrahman bin ‘Auf. Perawi (Abu Isa) berkata: “Dan hadits ini juga diriwayatkan dari Abdurrahman bin Humaid dari ayahnya dari Sa’id bin Zaid dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam seperti hadits di atas, dan hadits ini lebih shahih dari hadits yang pertama.”
Pertanyaanya murid yesus yang dikatan yesus masuk surga siapa? Yang dijamin yesus pasti masuk surga? Sebutkan Nama !! kalau ada penjahat yang diklaim masuk surga oleh yesus ketika dia disalib fakta nya yesus tidak langsung kesurga waktu itu,karena justru dia mati dan diklaim bangkit 3 hari kemudian. Nabi Muhammad bisa mengeluarkan ummat nya dari neraka atas izin Allah SWT dalil nya:
صحيح البخاري ٦٠٨١: حَدَّثَنَا مُسَدَّدٌ حَدَّثَنَا يَحْيَى عَنْ الْحَسَنِ بْنِ ذَكْوَانَ حَدَّثَنَا أَبُو رَجَاءٍ حَدَّثَنَا عِمْرَانُ بْنُ حُصَيْنٍ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمَا
عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ يَخْرُجُ قَوْمٌ مِنْ النَّارِ بِشَفَاعَةِ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَيَدْخُلُونَ الْجَنَّةَ يُسَمَّوْنَ الْجَهَنَّمِيِّينَ
Shahih Bukhari 6081: Telah menceritakan kepada kami Musaddad telah menceritakan kepada kami Yahya dari Al Hasan bin Dzakwan telah menceritakan kepada kami Abu Raja’ telah menceritakan kepada kami Imran bin Husain radliallahu ‘anhuma, dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda: “Ada sekelompok kaum yang keluar dari neraka karena syafaat Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, lantas mereka masuk surga dan mereka diberi julukan ‘jahannamiyun (mantan penghuni neraka jahannam).”
Maka Tunjukan dalil yesus bisa keluarkan manusia dari neraka!!
Dari materi di atas, kalau kita bandingkan Nabi Muhammad sama yesus jelas sekali Nabi Muhammad yang lebih layak dikatakan sebagai juru selamat sementara yesus di klaim menjamin umat kristen tanpa dalil dan di klaim sebagia juru selamat tanpa pembuktian.
Allahualam
Rujukan